Lizzy Eks After School Didakwa Nyetir di Bawah Pengaruh Alkohol

Rabu, 19 Mei 2021 - 23:25 WIB
loading...
Lizzy Eks After School...
Lizzy Eks After School Didakwa Nyetir di Bawah Pengaruh Alkohol. Foto/Soompi.
A A A
SEOUL - Lizzy atau Park Soo Young, mantan anggota After School didakwa karena menyetir di bawah pengaruh alkohol .

Menurut agensinya, Celltrion Entertainment dan Kantor Polisi Gangnam Seoul , Park Soo Young didakwa tanpa penahanan atas tuduhan melanggar Undang-Undang Lalu Lintas Jalan yang melarang mengemudi saat mabuk

Dilansir dari Soompi, Rabu (19/5) ia mengakui tuduhan tersebut saat diinterogasi oleh polisi.


Pada Rabu (18/5) sekitar pukul 22.00 waktu setempat, Park Soo Young sedang mengemudi di lingkungan Cheongdam di Distrik Gangnam Seoul dan menabrak taksi. Tidak ada cedera akibat kecelakaan itu.

Sementara itu, berdasarkan hasil pemeriksaan, kandungan alkohol dalam darah Park Soo Young pada saat kecelakaan berada pada level yang akan membuat SIM-nya dicabut.

Park Soo Young memulai debutnya sebagai Lizzy dari After School pada tahun 2010 dan lulus dari grup tersebut pada tahun 2018. Sejak itu ia fokus pada karir aktingnya.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2073 seconds (0.1#10.140)